Rutin Safari Kamtibmas dan Jum'at Curhat, Kapolsek Berdialog Dengan Warganya

    Rutin Safari Kamtibmas dan Jum'at Curhat, Kapolsek Berdialog Dengan Warganya
    Kapolsek Sandubaya saat safari Kamtibmas dan Jum'at Curhat, (26/05/2024)

    Mataram NTB - Kapolsek Sandubaya Kompol Moh Nasrullah S.IK., didampingi beberapa anggota melakukan Safari Kamtibmas dan Jum'at Curhat di Masjid Darul Yaqin Lingkungan Karang Tumbuk, Kelurahan Mayure, Kecamatan Cakranegara, Kota Mataram, (26/05/2023)

    Seperti biasa kegiatan rutin yang laksanakan pada setiap Minggu ini diawali dengan Sholat Jum'at berjamaah kemudian dilanjutkan dengan dialog bersama untuk mendengar serta menyerap informasi yang terjadi di masyarakat.

    Pada kegiatan dialog disamping mendengarkan informasi yang disampaikan, Kapolsek sebelumnya menyampaikan beberapa informasi. Pertama terkait Kamtibmas menjelang tahun Politik, kemudian program polisi lingkungan yang merupakan program Kapolri, dan terahir menyampaikan kepada masyarakat bahwa saat ini Polsek Sandubaya Sudan mulai menerima laporan masyarakat secara online.

    "Pada dasarnya kegiatan apapun yang kita ikut serta terjun didalam masyarakat tujuannya untuk memelihara kamtibmas agar tetap kondusif termasuk Safari Kamtibmas dan Jum'at Curhat, "jelasnya.

    Ia berharap kepada masyarakat setempat dalam tahun politik ini warga masyarakat harus tetap menjaga silaturahmi dan komunikasi antar masyarakat meskipun berbeda pilihan sehingga ketentraman di masyarakat dapat dipertahankan.

    Kemudian keberadaan Polisi lingkungan di tengah masyarakat untuk melayani masyarakat, terutama dalam pembinaan untuk mencegah terjadinya tindakan melawan hukum yang dilakukan warga setempat. Disamping itu setiap informasi yang timbul di masyarakat akan lebih cepat terakomodir melalui polisi Lingkungan.

    Yang terakhir Kapolsek mengimbau agar  masyarakat bila ingin menyampaikan informasi dan informasi selain melalui Bhabinkamtibmas atau polisi lingkungan juga bisa dilakukan melalui online.

    "Semua yang kami lakukan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, "tutupnya. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Bersama Kapolres Jajaran Lainnya, Kapolresta...

    Artikel Berikutnya

    Dukung Kegiatan Masyarakat, Bhabinkamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto

    Ikuti Kami